Honest Bank Whatsapp
Kenapa tidak boleh membawa makanan dan minuman dari luar ke dalam bioskop? Ini jawabannya!Kenapa tidak boleh membawa makanan dan minuman dari luar ke dalam bioskop? Ini jawabannya!

Kenapa tidak boleh membawa makanan dan minuman dari luar ke dalam bioskop? Ini jawabannya!

Clean Qurrota A’yun
Jan 14, 2026
Lompat ke:

Saat hendak menonton film dan masuk ke dalam bioskop, biasanya pihak keamanan akan melakukan pengecekan untuk memastikan pengunjung tidak membawa makanan dan minuman dari luar.

Sebenarnya, kenapa makanan dan minuman dari luar tidak diperbolehkan masuk ke dalam bioskop? Temukan jawabannya berikut ini!

1. Penjualan makanan dan minuman jadi sumber pendapatan bioskop 

Alasan utama kenapa tidak boleh membawa makanan dan minuman dari luar ke dalam bioskop adalah karena penjualan makanan menjadi sumber pendapatan penting bagi bioskop. Kalau kamu berpikir bioskop sudah untung dari tiket, sebenarnya tidak sepenuhnya salah, tapi perlu tahu bahwa pendapatan tiket masih dibagi dengan pihak distributor film. Sementara itu, penjualan makanan dan minuman di dalam bioskop merupakan pendapatan murni untuk bioskop. Jadi, inilah alasan kenapa pengunjung tidak diperbolehkan membawa makanan dari luar.

2. Menjaga kebersihan dan kenyamanan studio 

Selain sebagai sumber pendapatan bioskop, larangan membawa makanan dan minuman dari luar juga bertujuan untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan studio. Aturan ini dibuat untuk mengantisipasi penonton yang membuang sampah sembarangan, makanan yang jatuh atau tumpah, serta aroma makanan yang menyengat dan dapat mengganggu kenyamanan menonton penonton lain.

Nah, kalau tujuan kamu ingin menghemat budget saat ke bioskop, membawa makanan atau minuman dari luar jelas bukan solusi yang tepat. Daripada melanggar aturan, kamu bisa memanfaatkan promo tiket yang sedang berlangsung, salah satunya #DitraktirHonest – Cashback Tiket Nonton di CGV yang berlaku dari 24 November 2025 hingga 28 Februari 2026. 

Dengan membayar tiket CGV menggunakan kartu kredit Honest, beli tiket online 2025 lewat aplikasi CGV maupun langsung di bioskop, kamu bisa menikmati cashback menarik. Pengguna baru berkesempatan mendapatkan cashback hingga Rp80.000 setelah apply Honest Card lewat aplikasi kartu kredit Honest, kartu disetujui dan diaktivasi, lalu digunakan untuk transaksi di CGV, dengan cashback dikirim paling lambat minggu berikutnya. Sementara itu, pengguna setia Honest Card tetap bisa hemat dengan cashback 50% hingga Rp15.000 yang berlaku 1 kali setiap bulan dan akan otomatis diberikan di Jumat berikutnya.

{{alert-cta}}

3. Mencegah gangguan selama film berlangsung

Membawa makanan dan minuman dari luar ke bioskop tidak diperbolehkan karena pihak bioskop ingin mencegah gangguan selama film berlangsung. Selain suara berisik saat membuka bungkus snack, makanan dari luar juga bisa menimbulkan suara kunyahan yang mengganggu, bunyi botol atau kaleng saat dibuka, aroma makanan yang menyengat, hingga risiko makanan tumpah ke lantai atau kursi yang bisa mengalihkan perhatian penonton lain. Semua hal tersebut berpotensi mengurangi kenyamanan dan fokus saat menonton film, sehingga aturan ini dibuat agar suasana studio tetap tenang dan pengalaman menonton tetap maksimal.

4. Alasan keamanan dan keselamatan 

Terakhir, alasan keamanan dan keselamatan juga menjadi pertimbangan utama. Makanan dan minuman dari luar, terutama yang dikemas dalam botol kaca, berisiko pecah dan melukai penonton lain. Selain itu, makanan atau minuman panas bisa tumpah dan menyebabkan luka bakar. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan menjaga keamanan bersama di dalam studio, bioskop pun melarang membawa makanan dan minuman dari luar.

Gimana, sekarang kamu sudah tahu, kan alasan kenapa makanan dan minuman dari luar dilarang masuk ke bioskop? Jadi, kalau mau tetap hemat tanpa melanggar aturan, ingat untuk segera apply kartu kredit Honest dan cobain promo #DitraktirHonest. Yuk, cobain sekarang dan nikmati nonton lebih hemat! 

Frequently Asked Questions:

1. Membawa makanan dan minuman dari luar ke bioskop apakah didenda?

Sejauh ini belum ada denda berupa uang jika kamu membawa makanan/minuman dari luar ke dalam bioskop. Tetapi petugas akan menyita dan menahan makanan/minuman yang kamu bawa.

2. Apakah di bioskop ada pemeriksaan tas?

Ya. Sebelum memasuki studio, biasanya petugas bioskop akan memeriksa isi tas pengunjung untuk memastikan tidak ada yang membawa makanan/minuman dari luar maupun barang terlarang lainnya. Kamu bisa mengambilnya kembali setelah selesai menonton film. 

3. Apa saja yang tidak boleh dibawa masuk ke bioskop?

Barang-barang yang tidak diperbolehkan dibawa masuk ke bioskop, antara lain makanan/minuman dari luar, senjata tajam, kamera untuk merekam, barang narkotika, dan lain-lain.

No items found.
No items found.

Cashback hingga 80 ribu di CGV

Bayar pakai kartu kredit Honest - Approval 90%, limit hingga 100 juta

Apply now!

Cashback hingga 80 ribu di CGV

Bayar pakai kartu kredit Honest - Approval 90%, limit hingga 100 juta

Apply now!

Tunggu apa lagi?

Dapatkan Honest Card kamu sekarang

Ajukan